Pimpin Apel OMB, Kabagops Polresta Mataram Tekankan Para Kanit Intel Lakukan Deteksi Dini

    Pimpin Apel OMB, Kabagops Polresta Mataram Tekankan Para Kanit Intel Lakukan Deteksi Dini
    Kabagops Polresta Mataram saat pimpin Apel OMB (15/01/2024)

    Mataram NTB - Kabagops Polresta Mataram Kompol I Gede Sumadra Kerthiawan SIK., Mengingatkan kepada seluruh Kanit Intel Polresta Mataram dan jajaran agar harus bisa mendeteksi dini setiap gangguan yang akan terjadi di tengah masyarakat di seluruh wilayah Hukum Polresta Mataram.

    “Para Kanit Intel dan segenap anggotanya benar-benar bekerja untuk sedapat mungkin segera mencegah potensi gangguan sekecil apapun mengingat waktu pelaksanaan Pemilu 2024 yang sudah tidak lama lagi, ”Ungkap Kabagops Polresta Mataram saat memimpin Apel kesiapan Operasi Mantap Brata (OMB) Rinjani 2023-2024 dalam rangka pengamanan Kampanye, Senin (15/01/2024)

    Selain itu Ia menjelaskan bahwa dalam pelaksanaan tugas pada OMB Rinjani seluruh anggota yang terlibat harus menerapkan segala bentuk tindakan ulyang dilakukan sesuai SOP yang berlaku.

    “Ingat saya tekankan pada anggota yang bertugas agar tetap menjalankan tugas sesuai tupoksi serta bertindak dengan cara Humanis serta utamakan pendekatan emosional pada setiap menyelesaikan suatu permasalahan, ”tegasnya.

    Dalam arahan tersebut Kabagops tidak menginginkan adanya gangguan Kamtibmas sekecil apapun yang muncul dalam masyarakat, oleh karena itu seluruh anggota diharapkan untuk peka terhadap hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan.

    “Bila menemukan hal demikian segera laporkan kepada pengendali dan lakukan tindakan secepatnya. Tidak boleh berlama-lama menyelesaikan suatu masalah yang dapat mengganggu Kamtibmas secara umum, ”ucapnya.

    “Maka dari itu fungsi Intel yang memang sudah mulai bergerak dan menyebar harus bisa mengantisipasi serta mencegah hal-hal yang berpotensi menimbulkan gangguan Keamanan, ”katanya menambahkan.

    Ia berharap OMB Rinjani 2023-2024 Polresta Mataram dalapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya guna mendukung terwujudnya Pemilu Damai 2024 mendatang. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolreata Mataram Hadiri Peresmian Wisata...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Peduli, Polresta Mataram Gelar Program...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami